CILACAP – Suasana yang berbeda ditunjukan pada pelakasanaan Upacara Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia ke-77 tahun, yang dilaksanakan di Lapangan Lapas Kembangkuning, Nusakambangan, Rabu (17/08/2022).
Pada upacara hari besar, yang bertugas pada umumnya pegawai. Namun pada Upacara Kemerdekaan RI ke 77, narapidana terorisme menjadi petugas upacara. Mereka bertugas sebagai Pembawa Baki Bendera Merah Putih, Komandan Kompi, dan Pembaca do’a.
“Kerjasama dengan Densus 88 AT dalam pembinaan terorisme, dengan menjadikan mereka (NAPITER) sebagai petugas upacara hari kemerdekaan untuk menumbuhkan rasa nasionalisme pada jiwa mereka, “ tutur Agus Wahono, Kalapas Kembangkuning.
Menumbuhkan rasa cinta tanah air pada Narapidana Terorisme merupakan salah satu upaya pembinaan yang sangat wajib dan harus dilakukan.
Baca juga:
Apel Bimbingan di Bapas Nusakambangan
|
Kecintaan terhadap tanah kelahiran dan rasa kepemilikan terhadap bangsa ini menjadi perlu untuk memerangi segala bentuk penyebaran radikalisme, ekstremisme, dan separatis.
(N.Son/***)